AnekaTekno.com - Mengenal Pemrograman Web Untuk Pemula. Mungkin untuk anak TKJ, RPL atau mahasiswa jurusan teknik informatika kata "Pemrograman Web" sudah tak asing lagi. Sebab, kata tersebut merupakan salah satu pelajaran yang pasti ada khususnya bagi anak TKJ, RPL maupun mahasiswa Teknik Informatika. Buat kamu yang belum mengetahui apa itu Pemrograman internet disini akan saya jelaskan. Jadi, Pemrograman Web adalah suatu ilmu yang mempelajari perancangan web baik itu mendesign maupun membuat website dinamis sampai dapat dikunjungi orang lain secara online.
Bahasa yang umum digunakan khususnya pemula yaitu HTML. Hyper Text Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markah yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web, menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah penjelajah web Internet dan pemformatan hiperteks sederhana yang ditulis dalam berkas format ASCII agar dapat menghasilkan tampilan wujud yang terintegerasi (sumber Wikipedia). HTML digunakan karena merupakan bahasa yang paling mudah dipahami oleh pemula dibanding PHP. Untuk editornya, kamu bisa menggunakan notepad sebagai tempat penulisan script HTML tersebut. Hanya saja yang perlu diingat ketika proses penyimpanan file tersebut bukan berextensi .txt melainkan .html(biasanya icon yang muncul adalah icon browser yang kamu gunakan di PC/laptop).
Bahasa yang umum digunakan khususnya pemula yaitu HTML. Hyper Text Markup Language (HTML) adalah sebuah bahasa markah yang digunakan untuk membuat sebuah halaman web, menampilkan berbagai informasi di dalam sebuah penjelajah web Internet dan pemformatan hiperteks sederhana yang ditulis dalam berkas format ASCII agar dapat menghasilkan tampilan wujud yang terintegerasi (sumber Wikipedia). HTML digunakan karena merupakan bahasa yang paling mudah dipahami oleh pemula dibanding PHP. Untuk editornya, kamu bisa menggunakan notepad sebagai tempat penulisan script HTML tersebut. Hanya saja yang perlu diingat ketika proses penyimpanan file tersebut bukan berextensi .txt melainkan .html(biasanya icon yang muncul adalah icon browser yang kamu gunakan di PC/laptop).
Berikut ini merupakan script html dasar dalam pembuatan suatu web :
<html>
<head>
<title>Webside ku</title>
</head>
<body>
<h1><font color="red">Belajar Pemrograman Web</font></h1> <br>
</body>
</html>
<head>
<title>Webside ku</title>
</head>
<body>
<h1><font color="red">Belajar Pemrograman Web</font></h1> <br>
</body>
</html>
Untuk mempermudah kamu dalam penulisan, kamu bisa menggunakan aplikasi Macromedia Dreamweaver yang kini sudah berubah nama menjadi Adobe Dreamweaver. Untuk kamu yang memiliki spesifikasi PC/laptop yang low, disarankan untuk memakai macromedia dreamweaver. Karena Adobe Dreamweaver lebih berat dan dapat menimbulkan not responding. Dengan aplikasi tersebut kamu akan dipermudah dalam hal script, seperti ketika kamu ingin membuat table kamu hanya tinggal memilih menu untuk membuat table dan tinggal memasukan jumlah kolom dan baris yang diinginkan sehingga kamu tidak harus menghafal script.
Selain bahasa pemrograman HTML, ada juga bahasa pemrograman PHP. PHP disini bukan sigkatan pemberi harapan palsu ya, tetapi PHP disini adalah singkatan dari "PHP: Hypertext Prepocessor", yaitu bahasa pemrograman yang digunakan secara luas untuk penanganan pembuatan dan pengembangan sebuah situs web dan bisa digunakan bersamaan dengan HTML(sumber wikkipedia).
Maka akan timbul suatu pertanyaan "Apakah perbedaan dari kedua bahasa pemrograman tersebut(HTML dan PHP) ?"
1. HTML lebih sederhana dan lebih mudah dimengerti bahkan oleh seorang pemula.
2. HTML hanya berupa interface(tampilan). Sedangkan PHP dapat dipadukan dengan sebuah database.
3. PHP lebih membingungkan dibanding HTML. Sebenarnya bahasa HTML digunakan juga di PHP. Tapi kamu akan bingung dalam menghubungkan web dengan database. Biasanya hal tersebut menjadi momok menakutkan bagi pemula yang ingin memadukan dengan database.
Untuk membaca/membuka interface yang didalamnya ada script PHP dan berextensi .php , kamu harus memiliki localhost terlebih dahulu. Disini saya sarankan untuk menggunakan Xampp karena lebih mudah dibandingkan Appserv.
Gimana sob, sekarang sudah tau mengenai pemrograman web dan bahasa pemrograman web kan? Semoga tulisan ini bermanfaat dan dapat memberikan informasi yang tadinya belum tau menjadi tau.